Wednesday, February 19, 2014

Sabtu, 23 November 2013

Untuk kamu yang kukenal lebih dari separuh hidupku
Untuk kamu yang perlahan meresap ke dalam hatiku
Untuk kamu yang memilihku melewati jalan ini berdua

Berjanjilah,
Entah hari cerah atau dalam badai
Entah dalam gelap atau terang benderang
Selalulah berjalan bersamaku
Memegang tanganku erat
Tetap menyimpanku dalam hati

Dan untuk kamu,
Akupun berjanji



Kutulis ini untuk kamu,
sambil mengenang,
Sabtu, 23 November 2013.

No comments:

Post a Comment

stay strong sangbaine

seorang temanku meninggal hari ini temanku yang adalah suami dari temanku juga masih muda pastinya anak2nya juga masih kecil2 sekali ada tig...